START UP BISNIS TAHU YANG MENJANJIKAN

MESIN PEMBUAT TAHU
MESIN BUAT TAHU

Peluang bisnis semakin beragam dengan iming-iming keuntungan yang menjanjikan seperti bisnis tahu dengan mesin buat tahu. Kemajuan teknologi membuka peluang untuk ide-ide bisnis tahu dan membawa keuntungan bagi UKM untuk memasarkan produknya di internet. Meskipun banyak bisnis online baru bermunculan, namun tidak menyurutkan peluang bisnis yang telah lama ada yakni bisnis pembuatan tahu. Apalagi tahu menjadi makanan kegemaran bagi Indonesia sebagai lauk pauk atau sekadar cemilan ringan.

Peluang Menggiurkan Dari Bisnis Tahu

Tahu merupakan makanan rakyat karena harganya murah dan mengandung protein nabati yang tinggi sehingga setiap kalangan masyarakat bisa mencobanya. Kebutuhan tahu terus meningkat setiap tahunnya seiring jumlah penduduk yang bertambah. Tidak mengherankan jika saat ini banyak sekali produksi tahu di daerah-daerah. Tahu sendiri bisa diolah menjadi berbagai jenis olahan makanan, sehingga menjadikannya banyak dikonsumsi.

Peluang usaha bisnis tahu masih memiliki prospek yang sangat besar, apalagi tahu termasuk makanan yang terjangkau dan masih banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Sebelum, memulai bisnis tahu alangkah baiknya jika mengetahui proses pembuatan tahu serta olahannya. Selain itu, juga perlu melihat sisi peluang bisnisnya, sehingga mempunyai gambaran yang rinci ketika mulai berbisnis usaha tahu.

Cara pembuatan tahu sebenarnya tidak terlalu rumit, tetapi harus tetap membutuhkan pengetahuan dan pengalaman. Berikut ulasan tahapan-tahapan pembuatan tahu

Alat dan bahan mebuat tahu

  1. Kedelai
  2. Vinegar (cuka putih)
  3. Kain belacu (kain bekas dari karung tepung)
  4. Wadah untuk merendam kedelai
  5. Mesin penggiling
  6. Tungku besar atau kompor
  7. Plastik besar atau ember
  8. Rak bambu

Cara Pembuatan tahu

Berikut langkah-langkah cara membuat tahu:

  1. Pilih kedelai yang masih segar, pisahkan kedelai yang sudah layu ataupun kusut
  2. Cuci sampai bersih hingga semua kedelai terendam air diamkan di dalam air sampai 8 jam
  3. Setelah itu, cuci kembali kedelai selama setengah jam
  4. Kemudian kedelai yang sudah bersih dimasukkan ke dalam mesin penggiling, sesuaikan muatannya, jika tidak meiliki mesin penggiling bisa dihaluskan dengan cara ditumbuk
  5. Kedelai yang sudah melalui proses penggilingan diletakkan di plastik
  6. Selanjutnya, ampas kedelai direbus beberapa waktu di wadah yang dapat menampungnya, jika kedelai sudah dihaluskan maka segera untuk merebusnya
  7. Ampas kedelai yang sudah direbus dan menjadi adonan ditaruh di dalam kain belacu
  8. Langkah selanjutnya bisa dengan cara diaduk atau digoyangkan sehingga sari kedelai jatuhnya dan adonan menjadi cukup kering
  9. Setelah adonan mulai padat, bisa untuk ditempatkan pada cetakan selama 15 menit, maka jadilah makanan yang disebut sebagai tahu.

Keunggulan Pemakaian Mesin Tasudo Untuk Pembuatan Tahu

bagi para pemula yang akan menjalankan bisnis tahunya, pemakaian mesin buat tahu bisa menjadi solusinya. Banyak keuntungan yang diperoleh seperti menghemat biaya, waktu, dan tenaga. Dengan mesin buat tahu ini bisa berkualitas dan terjamin higenisnya.  Berikut keunggulan yang dimiliki oleh mesin Tasudo:

  1. Pembuatan tahu dengan mesin ini disebut sebagai tahu magnesium, karena pengental yang digunakan dari sari bahari yang banyak mengandung mineral. Hal ini yang membedakan antara mesin tasudo dengan mesin pembuat tahu pada umumnya.
  2. Proses pembuatan tahu menggunakan mesin tasudo ini keseluruhannya bisa dimanfaatkan. Mulai dari sisa kedelai yang air perasannya tidak tercampur dengan fermentasi, sehingga aman untuk dijadikan susu kedelai
  3. Mesin tasudo bekerja secara otomatis kedelai yang diolah akan dipisah dari ampasnya
  4. Proses pembuatan tahu dengan mesin ini lebih efisisen karena tidak perlu memisahkan kembali antara sari kedelai dengan ampasnya
  5. Mesin Tasudo merupakan singkatan dari Tahu, Susu, dan Donat. Selain digunakan untuk pembuatan tahu, mesin ini bisa sekaligus menghasilkan susu kedelai, pembuatan kue-kue dari bahan ampas pengolahan tahu.

Jadi dengan menggunakan mesin ini dapat menghasilkan banyak varian olahan tahu, pemanfaatan maksimal dari ampas dan airnya, sehingga mampu memenuhi permintaan konsumen.

Rincian Modal untuk Memulai bisnis tahu

Rincian modal untuk pabrik pembuatan tahu dibutuhkan oleh para pengusaha yang akan memulai bisnis pembuatan tahu. Modal yang dikeluarkan terbilang besar, tetapi perolehan keuntungan juga lebih besar. Berikut rincian lengkap modal awal untuk pengusaha pemula pembuatan tahu skala home industri:

Peralatan yang dibutuhkan:

  1. Cetakan Takus

Cetakan ini berbahan dasar dari plat atau stainless. Takus ini berfungsi untuk mencetak tahu supaya lebih praktis. Kapasitasnya bisa sampai 100 tahu dengan ukuran 52/53 cm. Selain, menggunakan takus sebenarnya bisa membuat cetakan sendiri dari bahan papan. Tentu ini bisa meringankan biaya dibandingkan harus membeli alat ini.

harga : Rp. 80.000,-

  1. Mistar Alumunium

Mistar ini digunakan sebagai mal/penggaris untuk mencetak ukuran tahu bila memilih penggunaan mesin cetak. Namun, jika sudah menggunakan cetakan takus alat ini tidak diperlukan.

Harga : Rp. 95.000

  1. Tampir

Tampir berfungsi sebagai tempat tahu setelah dicetak. Alat ini biasanya berbahan dasar dari bambu, sehingga air dari sisa pencetakan tahu bisa ditirskan melalui lubang-lubang kecil yang ada di alas tampir.

Harga : Rp. 20.000

  1. Sasag

Alat ini terbuat dari bahan plastik. Fungssi dari sasag biasanya diletakkan di bawah cetakan supaya tahu tidak bopeng selama proses pencetakan.

Harga : 15.000

  1. Sendok Aci

Sendok ini digunakan untuk mengaduk adonan tahu yang sedang dimasak. Alat ini sebenarnya bisa diganti dengan alat yang lain untuk mengurangi biaya modal. Tetapi, jika tidak ada ide untuk alat pengganti maka gunakan sendok aci sebagai alatnya.

Harga : Rp.80.000

  1. Cutik

Alat ini difungsikan untuk mengangkat tahu dari cetakannya.

Harga : Rp. 15.000

  1. Tutup cetakan

Alat ini terbuat dari bahan pinus. Fungsinya untuk menekan tahu sehingga bisa tercetak sempurna.

Harga : 70.000

Selain itu, masih ada mesin giling kedelai untuk membuat tahu. Peralatan utama yang wajib dimiliki oleh pengusaha tahu. Kini, banyak terobosan mesin baru untuk memudahkan pembuatan tahu yang sekaligus alatnya bisa digunakan untuk membuat olahan lainnya. Berikut rincian mesin praktis dan maksimal dalam pengolahan tahu:

Spesifikasi dan Harga Mesin Buat Tahu:

  1. Mesin Giling 

Mesin penggiling kedelai untuk membuat tahu ini sekarang banyak diminati, karena mesin yang otomotis bisa memisahkan sari kedelai dan ampasnya sejak awal sehingga dapat mempersingkat waktu sekaligus memaksimalkan hasil produksi. Keuntungan lainnya dengan penggunaan mesin ini yaitu menghasil tahu yang lebih ekonomis, higenis, dan bisa tetap menjaga kondisi lingkungan tanpa limbah. Limbah dari pembuatan tahu dengan mesin ini bisa dijadikan olahan lainnya seperti, donat dan kue lainnya, sehingga pemanfaatannyapun bisa maksimal.

Mesin ini dianjurkan bagi pengusaha pemula yang akan terjun ke bisnis pembuatan tahu. Dengan bantuan mesin dapat mendukung kebutuhan operasional yang dibutuhkan. Mesintasudo banyak menawarkan berbagai jenis mesin untuk membantu dalam pembuatan tahu tentunya dengan harga terjangkau dan berkualitas.

  1. Mesin giling pemisah ampas

Mesin penggiling tahu pisah ampas merupakan mesin giling kedelai dengan teknologi mutakhir. Proses bekerjanya mesin ini dari menggiling kedelai basah hingga menjadi bubur kedelai cair. Keunggulan dari mesin ini yaitu hasil dari pengolahan terssebut (bubur kedelai) akan langsung melalui proses pemisahan antara ampas dengan sari kedelainya.

Kelebihan lainnya dari pemakaian mesinini tidak menghasilkan limbah sekalipun, menghemat waktu dalam proses pembuatan tahu, banyak menghasilkan produk sampingan lainnya. Mesin tasudo menyediakan mesin giling pemisah ampas mini yang dapat membantu dalam produksi pembuatan tahu. Banyak keunggulan yang ditawarkan untuk para pelanggan dengan harga yang terjangkau.

Demikianlah sedikit ulasan mengenai proses pengolahan tahu dan rincian modal untuk memulai bisnis tahu.

Untuk Konsultasi Lebih Lanjut Silakan Hubungi Kami

Kontak Marketing

 +62 813-3325-6975
 +62 878-5908-4101
 DCDD63F1
 Whatsapp Klik
WA:0813-3325-6975

Home Shop 0 Wishlist Categories
Shopping Cart (0)

No products in the cart. No products in the cart.

Main Menu
Shop by Category See All